CALIFORNIA - Anthony Clark (24), dinyatakan bersalah oleh pengadilan setelah terbukti melakukan penggelapan. Menurut pengadilan, ia telah mengakibatkan kerugian sangat besar kepada Electronic Arts (pengembang game 'FIFA').
Seperti diketahui, dibutuhkan uang virtual atau koin untuk membeli pemain di game ‘FIFA’. Untuk mendapatkan koin tersebut, pemain diharuskan menyelesaikan pertandingan.
FBI menuduh Clark dan tiga temannya membangun perangkat lunak yang memungkinkan dirinya login ke ribuan pertandingan FIFA dalam hitungan detik. Hal tersebut membuat mereka mendapatkan koin dengan cepat.
Koin-koin tersebut dijual oleh Clark ke pasar gelap di Eropa dan China kepada pemain lainnya. Diperkirakan, mereka telah menghasilkan USD16 juta.
Kini, Clark bersama komplotannya tengah menunggu vonis pengadilan. Demikian seperti dikutip dari IGN, Jumat (18/11/2016).
Sumber : http://techno.okezone.com/